Kue Cubit Eropa – Waralaba Kue Tradisional Ala Eropa

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail

Kue Cubit Eropa – Waralaba Kue Tradisional Ala Eropa
image : instagram.com/kuecubiteropa_id

Dewasa ini bermunculan berbagai inovasi makanan maupun minuman tradisional yang melambung dengan pesat. Mereka para pengusaha kreatif Indonesia mampu menyulap panganan khas tradisional menjadi panganan berkelas, seperti Kue yang satu ini.

Kue Cubit jajanan tradisional khas jakarta adalah salah satu makanan yang di gandrungi para pecinta kuliner. Nikmatnya kue cubit ketika di santap ditemani dengan satu gelas kopi yang panas serta kongkow bersama teman adalah salah satu ciri khas untuk menikmati jajanan ini.

Kue Cubit terkenal dengan satu varian rasa yang empuk ketika digigit, namun di tangan Edi Hartono beserta temannya telah sukses merubah kue cubit menjadi jajanan bercitra rasa ala Eropa. Edi beserta temannya memberikan berbagai inovasi varian rasa dan tekstur yang unik di dalam jajanan ini sehingga menyerupai jajanan ala Eropa.

Keunggulan dan Inovasi Kue Cubit Eropa

Kue Cubit Eropa memiliki berbagai keunggulan yang membuat para konsumen selalu berdatangan, antara lain.

  1. Berorientasi menciptakan produk yang tidak hanya enak, tapi juga menyehatkan
  2. Menggunakan bahan baku yang berkualitas, tanpa bahan pengawet
  3. Sangat disukai oleh semua kalangan
  4. Packaging di cetak dengan menggunakan bahan Food Grade sehingga aman untuk konsumen
  5. Desain yang eyecathing sehingga mampu menarik konsumen untuk mencobanya
  6. Berbagai Varian Rasa dan Topping yang nikmat

Keunggulan dari Kue Cubit Eropa juga ada di berbagai varian rasa dan topping yang dimilikinya, Edi sengaja memberikan lebih dari satu varian rasa dan topping supaya jajanan yang asalnya tradisional berubah menjadi jajanan ala Eropa yang berkelas. Berikut 8 varian rasa yang dimiliknya.

  • Royal Cappucino
  • Great Taro
  • Green Tea Crush
  • Original
  • Chocolate Lover
  • Red Valvet
  • Italian Bubble Gum
  • Dan Black Forest

Selain itu Kue Cubit Eropa juga memiliki berbagai varian topping yang nikmat, antara lain.

  • Ceres
  • Kita Kat
  • Silver Queen
  • Toblerone
  • Dan masih banyak lagi
  1. Booth juga dirancang dengan konsep yang unik dan warna yang cerah, di desain dengan menggunakan bahan yang awet sehingga tidak mudah rusak dan dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama.

Dari berbagai keunggulan inovasi yang dimilikinya telah sukses memukau hati para pecinta kue cubit sehingga membuat Edi memiliki banyak gerai lebih dari 53 gerai yang betebaran di seluruh pelosok Indonesia. Sejak awal berdirinya Kue Cubit Eropa, Edi sudah membuka program waralaba dengan dana investasi yang sangat minim namun dapat meraup keuntungan yang tidak sedikit.

Waralaba Kue Cubit Eropa

Edi Hartono menawarkan 2 macam paket waralaba dengan harga yang minum, antara lain

  1. Paket Exclusive di bandrol sekitar Rp. 10 juta dengan perolehan fasilitas seperti berikut
  • 1 buah Booth/gerobak
  • 1 buah kompor 1 tungku
  • 1 buah loyang
  • 1 buah Standing Banner
  • 1 buah SOP Produksi (Cara Pembuatan)
  • 6 buah Toples Adonan
  • 6 buah Toples Topping
  • 1 buah Gunting
  • 2 buah Sutil
  • 1 buah Pisau
  • 1 buah Sarung Tangan Plastik
  • 1 buah Lap
  • 1 pack Kantong Kresek
  • 2 buah Seragam untuk Karyawan
  • 5 Kg Bahan Baku Awal (Tepung PreMix)
  • 50 buah Packaging
  1. Paket Tanpa Booth dibandrol sekitar Rp. 8,5 juta dengan perolehan fasilitas seperti Paket Exclusive namun Tanpa Booth/Gerobak.

Selain nilai investasi yang sangat minim, harga jual Kue Cubit Eropa juga terbilang murah yaitu sekitar Rp 10 ribu mendapatkan 8 kue cubit dan untuk tambahan topping Rp. 3-5 ribu. Dari harga jual yang murah diharapkan dapat menarik lebih banyak customer untuk membelinya.

Untuk calon mitra yang ingin bergabung juga sangatlah mudah yaitu dengan cara.

  • Menghubungi tim marketing Kue Cubit Eropa untuk menanyakan detail informasi kemitraan di akun instragram resmisanya instagram.com,
  • Setelah deal, calon mitra harus mentransfer biaya kemitraan dan melakukan konfirmasi kepada tim marketing kue cubit eropa,
  • Setelah mentransfer Tim Ekspedisi akan mempersiapkan paket kemitraan untuk dikirim sampai ke tujuan,
  • Setelah Booth dan perlengkapan sampai maka mitra sudah bisa mulai opening penjualan

Baca Juga Artikel : Radja Cendol – Waralaba Minuman Tradisional Dengan Konsep Modern

Bagaimana, apakah anda tertarik menjadi Mitra Kue Cubit Eropa? Jika tertarik buruan hubungi Tim Kue Cubit Eropa di akun instagram resminya untuk mengetahui perubahan detail harga dan informasi lainnya. Demikian info bisnis kali ini, semoga dapat membantu anda menemukan usaha waralaba yang cocok dengan anda. Jika ada yang hendak di tanyakan jangan sungkan kirim komentar di bawah ini 🙂

2 Comments

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat
1
Bicara Dengan Kami
Hallo...
Ada yang bisa kami bantu...???